Antisipasi Sampah Semrawut, DLHK Rutin Lakukan Pembersihan

KBRN, Tual: Cuaca ekstrim yang akhir-akhir ini terjadi secara umum di wilayah kei, akan berdampak pula pada tumbangnya pohon-pohon yang ada pada jalur utama pusat kota, olehnya itu Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Tual, mengambil langkah cepat untuk melalukan berbagai kegiatan diantaranya pemangkasan pohon dan pengangkutan sampah.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Tual, Jamal Renhoat mengatakan, kondisi cuaca ektrim seperti ini ditakutkan adanya pohon-pohon yang ada pada jalur utama akan tumbang dan banyaknya sampah yang dibuang oleh masyarakat tidak pada tempatnya, sehingga petugas kebersihan dikerahakan ke beberapa lokasi untuk dilakukan pembersihan.

“Selain cuaca ektrim kita dihadapkan juga dengan Natal dan Tahun Baru 2026, maka kami sebagai instansi terkait selalau melayani masyarakat dan melakukan bebagai terobosan untuk jalur-jalur utama pada dalam kota ini harus terlihat bersih. Adapun pohon-pohon yang besar juga kami pangkas sehingga tidak muda tumbang.” Ujarnya

Dikatakan, DLHK Kota Tual sudah empat tahun terakhir tidak ada pengadaan mesin potong rumput, sehingga kegiatan pemangkasan rumput menjadi lambat. Padahal pesonel pemangkas ada 24 orang yang kini hanya mengandalkan tujuh mesin untuk melayani masyarakat.

“Kegiatan pembersihan ini dilakukan mulai pada 14-16 Desember dari kawasan Un, jalur BTN Brimob dan SPBU.” Ungkap Renhoat

Diharapkan kepada seluruh stakeholder untuk membaung sampah pada tempat-tempat sampah yang telah disediakan, sehingga tidak terlihat semrawut.


Rekomendasi Berita