Musim Kedua anime Frieren: Beyond Journey's End
- by
- Editor Ridzki Multianatha
- 17 Jan 2026
- Samarinda
RRI.CO.ID, Samarinda - Petualangan penyihir Frieren dalam serial anime Frieren: Beyond Journey's End musim kedua dijadwalkan resmi tayang pada 16 Januari 2026. Kelanjutan kisah ini sangat dinantikan oleh basis penggemar besar yang sudah tidak sabar mengikuti perjalanan sang penyihir abadi tersebut.
Pada episode pertama musim kedua, Frieren bersama Fern dan Stark memutuskan untuk meninggalkan Kota Sihir Äußerst. Mereka memulai langkah baru dengan melanjutkan perjalanan panjang menuju kawasan kontinen utara.
Namun, perjalanan mereka menemui kendala besar saat musibah tanah longsor terjadi di tengah jalan. Kejadian tersebut menyebabkan kelompok petualang ini terperosok dan jatuh ke dalam sebuah lubang di tanah yang sangat dalam.
Di dasar lubang tersebut, mereka menemukan hamparan luas yang tertutup oleh material langka bernama "Bijih Penetral Sihir". Sesuai namanya, bijih ini memiliki kekuatan alami yang mampu menetralkan segala bentuk energi sihir di sekitarnya.
Kondisi ini membuat Frieren dan Fern terjebak dalam situasi berbahaya karena tidak dapat menggunakan sihir sama sekali. Di tengah usaha mereka mencari jalan kembali ke permukaan, ancaman baru muncul dengan kehadiran sosok monster misterius.
Antusiasme publik terhadap musim terbaru ini tercermin dari berbagai komentar di media sosial, termasuk akun Instagram @animescenery yang menulis, "Visualnya masih luar biasa, kelanjutan ceritanya benar-benar layak ditunggu". Penggemar berharap konsistensi cerita tetap terjaga seperti pada musim sebelumnya.
Sementara itu, akun YouTube @FEVERY1 turut memberikan pujian terhadap kualitas produksi anime ini. "Masih konsisten dengan art style-nya, OST sampai ending song-nya gak mengecewakan sama sekali, terharu gue, cuman ini yang bisa nyembuhin gue dari penyakit OPM S3," tulisnya dalam kolom komentar.
Kehadiran musim kedua ini diharapkan mampu menjawab rasa penasaran para penggemar yang telah lama menanti kelanjutan kisah perjalanan Frieren dan kawan-kawan. Dengan kualitas visual yang konsisten dan pengembangan karakter yang lebih dalam, seri ini diprediksi akan kembali menjadi salah satu anime terpopuler di tahun 2026.