KBRN, Natuna: Pemerintah Kecamatan Bunguran Timur mendapatkan penghargaan tertinggi pertama dalam penggunaan Aplikasi Srikandi Tertinggi. Penghargaan tersebut diberikan untuk kewilayahan dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupten Natuna.
Pemberian penghargaan dilaksanakan pada Senin, 15 Desember 2025 di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupten Natuna. Penghargaan juga dibberikan kepada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Bagian Sekretariat Daerah serta Kecamatan atas kinerja terbaik dalam bidang manajemen kearsipan dan pemanfaatan aplikasi Srikandi.
Saat dikonfirmasi RRI, Selasa, 16 Desember 2025. Camat Bunguran Timur Syuparman, S.E.,M.M., menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargan yang diberikan.
/7h3s0gd3qhrqjsl.jpeg)
“Alhamdulillah terima kasih atas penghargan yang diberikan, dan kepada staf Kecamatan Bunguran Timur saya juga mengucapkan terima kasih atas kerja kerasnya, insyaa’Allah tahun depan kita tingkatkan lebih baik lagi,” ucap Camat Bunguran Timur, Syuparman.
Seperti diberitakan sebelumnya, Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Natuna Erson Gempa Afriadi mengatakan penghargaan yang diberikan merupakan bentuk apresiasi Pemkab Natuna terhadap komitmen perangkat daerah dalam mendukung tertib arsip. Apresiasi yang diberikan juga untuk mendukung percepatan transformasi kearsipan digital menuju tata kelola Pemerintahan yang efektif, transparan dan akuntabel.
/ivgtc4sbl2enpdf.jpeg)
“Melalui penghargaan ini, kita harapkan seluruh OPD dan Kecamatan semakin termotivasi untuk meningkatkan pengelolaan arsip secara konvensiaonal dan digital kedepanya,” harap Erson.
3 Kecamatan Pengguna Aplikasi Srikandi Tertinggi yang menerima penghargaan, yaitu: Penghargaan Tertinggi Pertama Kecamatan Bunguran Timur, Tertinggi II Kecamatan Bunguran Barat dan Tertinggi III Kecamatan Serasan.