Asta Cita, Polres Minut Dukung Penuh Pembangunan SPPG

KBRN, Minut: Kepolisian Resort (Polres) Minahasa Utara (Minut) mendukung penuh pelaksanaan program nasional yaitu Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).

Nampak Wakapolres Minahasa Utara Kompol Thely Mawidingan, SE bersama kasiwas AKP I Wayan Leder melaksanakan pengecekan pembangunan SPPG di desa Tatelu Warukapas Kecamatan Dimembe.

Ketersediaan sarana SPPG ini menurut Wakapolres Minahasa Utara Kompol Thely Mawidingan menjadi bagian dari dukungan Polres Minut terhadap program nasional MBG.

"Kami sangat  mendukung program ketahanan pangan Polri mendirikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi untuk mendorong program Makan Bergizi Gratis di bawah komando Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Polri terus berkomitmen mewujudkan SDM unggul membentuk Generasi Emas 2045," kata Kompol Thely, Selasa (30/12/2025).

Selain pembangunan SPPG, Polres Minut juga mendukung Asta Cita lewat ketahanan pangan lewat panen sejumlah bahan pokok seperti Jagung di beberapa wilayah di Kabupaten Minahasa Utara.

(Diane Massie)

Rekomendasi Berita