KBRN, Jakarta : Gelandang serang Persija Jakarta, Allano Lima, mengaku terkesan dengan atmosfer Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), saat timnya menundukkan PSIM Yogyakarta 2-0, pada Jumat (28/11/2025) malam. Pemain asal Brasil itu menilai, dukungan militan dari suporter setia, The Jakmania, memiliki kontribusi signifikan, terhadap hasil positif yang diraih Macan Kemayoran.
Dalam keterangannya seusai pertandingan, Allano Lima secara spesifik menyanjung keriuhan yang tercipta di stadion. "Jujur atmosfer (GBK) ini saya rindu sekali. Saya suka dengan suasana seperti ini," ujar Allano Lima kepada wartawan, dalam konferensi pers usai laga.
Lebih lanjut, pemain yang baru bergabung Persija pada musim ini, juga memberikan kredit khusus bagi The Jakmania. Menurutnya, energi dari tribun penonton, menjadi faktor pendorong bagi para pemain di lapangan.
"Jadi kita lihat situasi seperti itu, pasti kita termotivasi setiap menit dalam pertandingan. Jadi mereka sepanjang pertandingan nyanyi itu luar biasa, dan kasih motivasi ke kita untuk jadi kemenangan," ucapnya.