KBRN, Gunungsitoli: Ketua Tim Pelaksana Ibadah dan Perayaan Natal Oikoumene Kota Gunungsitoli tahun 2025 Saroedi Gea menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, berpartisipasi dan bekerja sama dengan baik, hingga dapat terlaksana berbagai kegiatan pra Natal, dan beberapa persiapan pada rapat-rapat sebelumnya.
“Saya ucapkan terimakasih kepada pemerintah Kota Gunungsitoli, para donatur, seluruh Tim pelaksana, serta partisipasi semua jemaat yang hadir pada Ibadah dan Perayaan Natal Oikoumene ini. Sebagai pesan, kiranya perayaan Natal ini tidak berhenti sebatas perayaan seremonial saja, melainkan menjadi titik tolak transformasi spritual dan pertobatan yang terus berkelanjutan sehingga memberi pertumbuhan iman bagi seluruh jemaat dari tahun ke tahun,” ujarnya, Selasa (30/12/2025) di Taman Ya'ahowu Kota Gunungsitoli.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran pimpinan Gereja dan hamba hamba Tuhan, dari berbagai aras denominasi gereja, seperti dari PGI, PGLII, PGPI, dan Katolik.
Para pejabat daerah juga tampak terlihat pada acara ini, terdiri atas Walikota dan Wakil Walikota Gunungsitoli, Plt. Sekda Kota Gunungsitoli Ketua dan para anggota DPRD Kota Gunungsitoli, Anggota DPRD Provinsi Sumut, serta para Camat se-Kota Gunungsitoli, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan Tokoh Pemuda, mantan pejabat dan politisi.
“Ibadah dan Perayaan Natal Oikoumene Kota Gunungsitoli ini terlaksana dengan baik, penuh kehangatan dan kegembiraan. Lantunan pujian dari berbagai denominasi gereja melalui Vocal Grup dan Paduan Suara, menambah sukacita dan kedamaian di sepanjang rangkaian acara,” ucap Ketua Panitia.
Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama, jamuan kasih dan lucky draw yang sangat menggembirakan. “Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh umat Kristiani di Kota Gunungsitoli dapat terus teguh, rukun, saling mengasihi, menjadi berkat, dan memiliki iman yang semakin bertumbuh di dalam takut akan Tuhan,” ujarnya mengakhiri.