KUA dan Disdukcapil Touna Serahkan Dokumen Pasangan Baru

RRI.CO.ID, Touna - Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil menyerahkan langsung dokumen kependudukan kepada pasangan yang baru menikah di KUA Kecamatan Ampana Kota, Rabu, 14 Januari 2026.

Penyerahan itu dilakukan sebagai bagian dari layanan terpadu administrasi kependudukan bagi masyarakat.

Dokumen kependudukan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Disdukcapil Kabupaten Tojo Una-Una, Hasbullah Daeng Masikki, didampingi Kepala KUA Kecamatan Ampana Kota, Amson A. Patanda.

Penyerahan dilakukan bersamaan dengan prosesi pemberian surat nikah kepada pasangan pengantin.

“Dokumen kependudukan tersebut diserahkan bersamaan dengan penyerahan Surat Nikah oleh Kepala KUA kepada pasangan nikah tersebut,” ujar Sekretaris Disdukcapil Kabupaten Tojo Una-Una, Hasbullah Daeng Masikki.

Ia menyebut, langkah ini merupakan bentuk pelayanan yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Hasbullah mengatakan, bahwa program tersebut merupakan Implementasi dari kerjasama antara Kementrian Agama dengan Disdukcapil Kabupaten Tojo Una Una dalam menghadirkan pelayanan administrasi kependudukan yang cepat, mudah dan terintegrasi.

Melalui pola kerja ini, pelayanan administrasi tidak lagi harus melalui proses yang panjang dan berulang.

“Melalui kerjasama ini, setiap pasangan suami istri yang baru menikah di Kantor KUA atau di luar Kantor KUA, akan langsung diberikan Dokumen Kependudukan sesaat setelah menikah bersamaan dengan penyerahan Surat Nikah,” jelasnya.

Skema ini diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan administrasi sejak awal pernikahan. Program tersebut mendapat respons positif dari masyarakat yang hadir pada kegiatan itu.Warga menilai layanan ini memberikan kemudahan sekaligus rasa aman bagi pasangan yang baru membangun rumah tangga.

“Alhamdulillah pada saat kegiatan, apresiasi dan ucapan terima kasih disampaikan oleh masyarakat yang hadir kepada Pemerintah Daerah atas bentuk pelayanan yang membahagiakan oleh Dinas Dukcapil kepada pasangan nikah tersebut,” pungkasnya.

Pemerintah daerah berkomitmen untuk terus memperluas model pelayanan terpadu serupa di wilayah Tojo Una-Una.

Rekomendasi Berita